Sabtu, 18 Februari 2012

Terbangun di pagi buta...

Serigkali ditengah malam, seseorang terbangun dari tidurnya, dan terus terjaga hingga pagi. itu yang terjadi padaku saat ini. entah apa yang seringku pikirkan sehingga tidurku terganggu.. ga nyaman rasanya kalau sering terjadi kejadian seperti ini. pengen nelpon dia, dia pasti lagi tidur, ga enak gangguin dirinya. pengen dengerin lagu, ga enak ma tetangga. main counter strike, mata lagi ga fokus. ya, jadi nulis gini - gini aja.

Bagi banyak orang, pagi hari adalah saat yang tepat buat merenung. setelah sholat orang - orang punya ketenangan dengan apa yang ia lakukan sebelumnya dan apa yang sebaiknya dilakukan hari ini. mood biasanya bagus di awal terbangun. semakin pagi semakin nyaman buat berpikir dan merancang kegiatan hari ini. dimana ketenangan dan kesejukan pagi masih pekat terasa.

Bagiku pagi hari adalah saat buat mendalami pikiran yang kurasakan saat itu juga, atau yang kurasakan selama sehari sebelumnya. kalau ada yang mengganjal, biasanya dibawa sholat atau minum. kadang - kadang mandi di pagi buta. dan diakhiri dengan musik dan segelas mocca hangat saat kehidupan memulai harinya.
Pagi ini hujan membasahi kota Banjarbaru. semoga ada berkah mengalir dari hujan untuk kelangsungan hidup hari ini.

***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar